• about me
  • menu
  • categories
  • Agi Tiara Pranoto

    Agi Tiara Pranoto

    Seorang Blogger Indonesia yang berdomisili di Yogyakarta. Selain menulis, dia juga sangat hobi bermain game FPS. Cita-citanya adalah mendapatkan passive income sehingga tidak perlu bekerja di kantor, apa daya selama cita-cita itu belum tercapai, dia harus menikmati hari-harinya sebagai mediator kesehatan.
    Jl. Candrakirana No.14, Terban, Kec. Gondokusuman, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55223, Indonesia

    Balada Kacamata Kacamata Lucu di Roglasses Jogja


    Sebagai duta kacamata yogyakarta yang tiap 3 bulan sekali ganti kacamata (karena ada aja yang ilang lah, pecah lah, patah lah), saya bersahabat banget sama toko-toko kacamata lokal di Yogyakarta, salah satunya adalah Roglasses yang berlokasi di Sagan.


    PS: tulisan ini bukan tulisan bersponsor ya, melainkan emang pengalaman sendiri aja.

    Jadi ada suatu masa dimana saya adalah Anak Softlens banget. Softlens yang dipake juga bukan sembarangan melainkan yang big grang-grang hahaha anak-anak cosplay pasti tau nih! 

    Selain karena mata saya minusnya lumayan lucu (yang kiri netral sampai saat ini sedangkan yang kanan sudah -5.00) softlens emang bikin penampilan jadi keliatan menarik karena pupil nampak besar dan kyut. TAPI, ada tapinya nih...

    Seiring dengan bertambahnya usia dan tingkat kekemprohan didalam diri saya, rasanya memang lebih nyaman pakai kacamata aja. Selain nampak lebih pintar dan lebih tirus, enak juga rasanya nggak perlu ribet bawa-bawa perlengkapan untuk gonta ganti softlens. Jadilah sejak tahun 2014-an saya lebih banyak menggunakan kacamata.

    Nah, skip-skip-skip, salah satu PR orang berkacamata adalah mencari kacamata hitam buat nyetir secara Jogja mataharinya ada 10 jadi panasnya nggak karu-karuan sedangkan mobil saya lagi-lagi nggak ada kaca filmnya. Jadi, beberapa tahun yang lalu saya berkenalan dengan Roglasses, salah satu online store Yogyakarta yang berjualan kacamata, baik kacamata hitam maupun kacamata baca.

    Offline Store Roglasses Yogya




    Beli kacamata memang lebih enak kalo offline karena bisa nyobain bentuk dan ukurannya apakah pas sama wajah kita. Emang sih beli kacamata online lebih praktis, nggak perlu keluar rumah, tapi ya tetep aja kalo bentuk kacamatanya di wajah kita nggak sesuai apa yang diinginkan kan sebenernya PR juga ya? Makanya, saya nyari toko kacamata yang ada online dan offline storenya gengs hehe. Bisa ngecim model yang dipengenin dari rumah terus dateng, cobain deh!

    Kebetulan lokasi Roglasses juga nggak terlalu jauh dari salah satu tempat kerja saya, jadi bisalah mlipir bentar pas jam makan siang buat beli kacamata 😍

    Nah lokasinya ada di Sagan, tepatnya satu bangunan dengan Cafe Indiecology dan berbagi ruang dengan Rental Camera Egopro. Tempatnya luas dan pencahayaannya bagus jadi nggak perlu khawatir gelap-gelapan nyobain kacamata gitu. Sampel kacamatanya juga dijejer di ruangan yang terbuka sehingga kamu bebas mencoba kacamata yang kamu inginkan tanpa harus meminta bantuan shopkeeper.

    Tapi kalo mau minta bantuan, shopkeepernya standby terus kok :)

    Ada banyak jenis kacamata yang dijual di Roglasses Jogja, antara lain, kacamata baca, sunnies, kacamata anak dan fashion glasses.

    FYI kalo kalian pernah baca artikel saya soal roadtrip, disitu saya menggunakan kacamata dari Roglasses loh. Saya emang suka kacamata yang bold dan berframe besar. Nah di Roglasses kalian mau nyari kacamata dari yang tipis ala korea sampe yang tebel dan vintage gitu ada semua kok

    Harga kacamata-kacamata di Roglasses Jogja ini menurut saya cukup terjangkau, yaitu berkisar dari IDR 50.000 - 150.000. Kualitas kacamatanya juga gak kalah dengan optik-optik lain. Berdasarkan beberapa koleksi kacamata dari Roglasses yang saya punya, framenya juga kokoh dan awet, selama kamu nggak abusive kaya didudukin atau dilindes badan pas lagi tidur. 

    Bisa Gak Ganti/Pasang Lensa di Roglasses?



    Banyak yang nanya, bisa gak ganti lensa atau pasang lensa di Roglasses Yogyakarta? Jawabannya adalah bisa banget. Yang punya resep lensa boleh lho dibawa pas lagi kepo-kepo kacamata gemes!

    Buat yang memiliki mata minus juga bisa minta sunglasses dengan lensa minus :") Jenis lensa yang dipilih pun banyak dan beragam, jadi jangan khawatir.

    Kalau hasil kepo kepo, selama ini Roglasses udah sering mengganti lensa bahkan untuk ukuran minus yang besar seperti -6.00, -10.00, jadi kalau cuma minus 5 kaya saya ya gampil lah ya.

    Kenapa ini jadi penting? Karena semakin tinggi minusnya, maka semakin tebal lensa yang harus di fit ke frame kacamata.

    Nah nanti kamu bisa tanya jenis lensa yang reccomended untuk matamu, misalnya kalau kamu sering keluar rumah bisa minta rekomendasi lensa yang tinted, atau kalau kamu sering begadang didepan komputer seperti saya bisa minta yang anti radiasi.

    Rekomendasi Kacamata di Roglasses



    Sebagai orang yang berwajah bulat tapi panjang (jadi kayak oval tapi LEBAR), nyari kacamata buat saya itu adalah hal yang tricky. Standarnya sih biasanya saya beli kacamata yang kotak, tapi kapan hari itu, saya pengen juga cobain kacamata yang cat-eye biar kaya guru bahasa inggris di komik-komik

    ((inspirasi dalam hidup itu emang ada aja asal muasalnya))

    Terus kemaren liat Pak Suami ganti kacamata jadi frame korea yang tipis bulet gitu jadi pengen ikutan juga.

    Nah kemaren pas saya ke Roglasses sempet liat frame yang mirip punya Pak Suami, nyobainlah saya....

    Dan ternyata nggak cocok karena jatohnya saya makin mirip pacarnya boboho *sedih*

    Nah berkonsultasilah saya sama Kak Karin, pemilik dari Roglasses ini soal jenis-jenis kacamata yang cocok untuk saya, dan memang tipe wajah kaya saya cocoknya pakai kacamata yang framenya persegi.

    Terus lanjut jadi curhat soal kacamata hitam. Selama ini kan saya kalau pake kacamata hitam nggak pernah ganti lensa, jadilah saya pake softlens dulu baru pake kacamata hitam. Tujuannya lebih ke kalo pegel pake kacamata hitam terus nyopot gitu pas tengah-tengah nyetir, nggak ribet harus ambil kacamata biasa.

    Ternyata kalo di Roglasses juga bisa kok ganti lensa jadi yang tinted, alias lensa kacamata hitamnya bisa minus.

    Nggak mau ribet ganti lensa? Roglasses punya model kacamata hitam clip on. Jadi pada dasarnya kacamatanya tuh pake lensa biasa, tapi kalo silau ada lensa hitam yang bisa di clip disitu. YA AMPUN KEMANA AJA AGI, TERNYATA TEKNOLOGI UDAH MAJU.

    *dikeplak netizen seantero pulau jawa*

    Jadi jangan ragu ya buat nanya-nanya ke team Roglasses buat rekomendasi kacamata yang oke untuk wajah kalian.

    Online Store Roglasses



    Yang diluar jogja gimana kak nasibnya?

    Tenang, kan ada online storenya kak! Paling gampang sih belanja melalui instagram Roglasses aja, disitu lengkap semua model + harganya, kalo udah ada yang nyantol tinggal line atau whatsapp aja.

    Kalau kalian khawatir model kacamatanya nggak bakal cocok di kalian, kalian bisa ngecek instagram  testimoni iwearroglasses. Disitu lengkap berbagai jenis kacamata yang dijual sama Roglasses saat dipakai oleh para customernya :') jadi bisa ngira-ngira lah ya, kacamata apa yang bakal cocok di kamu.

    Sama seperti di offline store, jangan ragu-ragu untuk berkonsultasi saat membeli kacamata di Roglasses karena adminnya juga ramah-ramah kok. Tips kalau berbelanja kacamata online adalah jangan ragu untuk menanyakan ukuran kacamata dan bandingkan dengan ukuran wajahmu ya!

    Jadi kalo kalian cari frame kacamata jogja yang murah-murah atau sekedar pengen cari kacamata lucu-lucu buat pergi sama teman-temanmu, cari di Roglasses aja. Kualitas terjamin, harga juga murah-meriah!

    Ada yang pernah beli kacamata di Roglasses juga? Yuk sharing cerita kalian di kolom komentar dibawah!

    ROGLASSES

    Jl. Candrakirana No.14, Terban, Kec. Gondokusuman, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55223
    phone number: +628-1234-555-120

    Sebagai duta kacamata yogyakarta yang tiap 3 bulan sekali ganti kacamata (karena ada aja yang ilang lah, pecah lah, patah lah), saya bersahabat banget sama toko-toko kacamata lokal di Yogyakarta, salah satunya adalah Roglasses yang berlokasi di Sagan.


    PS: tulisan ini bukan tulisan bersponsor ya, melainkan emang pengalaman sendiri aja.

    Jadi ada suatu masa dimana saya adalah Anak Softlens banget. Softlens yang dipake juga bukan sembarangan melainkan yang big grang-grang hahaha anak-anak cosplay pasti tau nih! 

    Selain karena mata saya minusnya lumayan lucu (yang kiri netral sampai saat ini sedangkan yang kanan sudah -5.00) softlens emang bikin penampilan jadi keliatan menarik karena pupil nampak besar dan kyut. TAPI, ada tapinya nih...

    Seiring dengan bertambahnya usia dan tingkat kekemprohan didalam diri saya, rasanya memang lebih nyaman pakai kacamata aja. Selain nampak lebih pintar dan lebih tirus, enak juga rasanya nggak perlu ribet bawa-bawa perlengkapan untuk gonta ganti softlens. Jadilah sejak tahun 2014-an saya lebih banyak menggunakan kacamata.

    Nah, skip-skip-skip, salah satu PR orang berkacamata adalah mencari kacamata hitam buat nyetir secara Jogja mataharinya ada 10 jadi panasnya nggak karu-karuan sedangkan mobil saya lagi-lagi nggak ada kaca filmnya. Jadi, beberapa tahun yang lalu saya berkenalan dengan Roglasses, salah satu online store Yogyakarta yang berjualan kacamata, baik kacamata hitam maupun kacamata baca.

    Offline Store Roglasses Yogya




    Beli kacamata memang lebih enak kalo offline karena bisa nyobain bentuk dan ukurannya apakah pas sama wajah kita. Emang sih beli kacamata online lebih praktis, nggak perlu keluar rumah, tapi ya tetep aja kalo bentuk kacamatanya di wajah kita nggak sesuai apa yang diinginkan kan sebenernya PR juga ya? Makanya, saya nyari toko kacamata yang ada online dan offline storenya gengs hehe. Bisa ngecim model yang dipengenin dari rumah terus dateng, cobain deh!

    Kebetulan lokasi Roglasses juga nggak terlalu jauh dari salah satu tempat kerja saya, jadi bisalah mlipir bentar pas jam makan siang buat beli kacamata 😍

    Nah lokasinya ada di Sagan, tepatnya satu bangunan dengan Cafe Indiecology dan berbagi ruang dengan Rental Camera Egopro. Tempatnya luas dan pencahayaannya bagus jadi nggak perlu khawatir gelap-gelapan nyobain kacamata gitu. Sampel kacamatanya juga dijejer di ruangan yang terbuka sehingga kamu bebas mencoba kacamata yang kamu inginkan tanpa harus meminta bantuan shopkeeper.

    Tapi kalo mau minta bantuan, shopkeepernya standby terus kok :)

    Ada banyak jenis kacamata yang dijual di Roglasses Jogja, antara lain, kacamata baca, sunnies, kacamata anak dan fashion glasses.

    FYI kalo kalian pernah baca artikel saya soal roadtrip, disitu saya menggunakan kacamata dari Roglasses loh. Saya emang suka kacamata yang bold dan berframe besar. Nah di Roglasses kalian mau nyari kacamata dari yang tipis ala korea sampe yang tebel dan vintage gitu ada semua kok

    Harga kacamata-kacamata di Roglasses Jogja ini menurut saya cukup terjangkau, yaitu berkisar dari IDR 50.000 - 150.000. Kualitas kacamatanya juga gak kalah dengan optik-optik lain. Berdasarkan beberapa koleksi kacamata dari Roglasses yang saya punya, framenya juga kokoh dan awet, selama kamu nggak abusive kaya didudukin atau dilindes badan pas lagi tidur. 

    Bisa Gak Ganti/Pasang Lensa di Roglasses?



    Banyak yang nanya, bisa gak ganti lensa atau pasang lensa di Roglasses Yogyakarta? Jawabannya adalah bisa banget. Yang punya resep lensa boleh lho dibawa pas lagi kepo-kepo kacamata gemes!

    Buat yang memiliki mata minus juga bisa minta sunglasses dengan lensa minus :") Jenis lensa yang dipilih pun banyak dan beragam, jadi jangan khawatir.

    Kalau hasil kepo kepo, selama ini Roglasses udah sering mengganti lensa bahkan untuk ukuran minus yang besar seperti -6.00, -10.00, jadi kalau cuma minus 5 kaya saya ya gampil lah ya.

    Kenapa ini jadi penting? Karena semakin tinggi minusnya, maka semakin tebal lensa yang harus di fit ke frame kacamata.

    Nah nanti kamu bisa tanya jenis lensa yang reccomended untuk matamu, misalnya kalau kamu sering keluar rumah bisa minta rekomendasi lensa yang tinted, atau kalau kamu sering begadang didepan komputer seperti saya bisa minta yang anti radiasi.

    Rekomendasi Kacamata di Roglasses



    Sebagai orang yang berwajah bulat tapi panjang (jadi kayak oval tapi LEBAR), nyari kacamata buat saya itu adalah hal yang tricky. Standarnya sih biasanya saya beli kacamata yang kotak, tapi kapan hari itu, saya pengen juga cobain kacamata yang cat-eye biar kaya guru bahasa inggris di komik-komik

    ((inspirasi dalam hidup itu emang ada aja asal muasalnya))

    Terus kemaren liat Pak Suami ganti kacamata jadi frame korea yang tipis bulet gitu jadi pengen ikutan juga.

    Nah kemaren pas saya ke Roglasses sempet liat frame yang mirip punya Pak Suami, nyobainlah saya....

    Dan ternyata nggak cocok karena jatohnya saya makin mirip pacarnya boboho *sedih*

    Nah berkonsultasilah saya sama Kak Karin, pemilik dari Roglasses ini soal jenis-jenis kacamata yang cocok untuk saya, dan memang tipe wajah kaya saya cocoknya pakai kacamata yang framenya persegi.

    Terus lanjut jadi curhat soal kacamata hitam. Selama ini kan saya kalau pake kacamata hitam nggak pernah ganti lensa, jadilah saya pake softlens dulu baru pake kacamata hitam. Tujuannya lebih ke kalo pegel pake kacamata hitam terus nyopot gitu pas tengah-tengah nyetir, nggak ribet harus ambil kacamata biasa.

    Ternyata kalo di Roglasses juga bisa kok ganti lensa jadi yang tinted, alias lensa kacamata hitamnya bisa minus.

    Nggak mau ribet ganti lensa? Roglasses punya model kacamata hitam clip on. Jadi pada dasarnya kacamatanya tuh pake lensa biasa, tapi kalo silau ada lensa hitam yang bisa di clip disitu. YA AMPUN KEMANA AJA AGI, TERNYATA TEKNOLOGI UDAH MAJU.

    *dikeplak netizen seantero pulau jawa*

    Jadi jangan ragu ya buat nanya-nanya ke team Roglasses buat rekomendasi kacamata yang oke untuk wajah kalian.

    Online Store Roglasses



    Yang diluar jogja gimana kak nasibnya?

    Tenang, kan ada online storenya kak! Paling gampang sih belanja melalui instagram Roglasses aja, disitu lengkap semua model + harganya, kalo udah ada yang nyantol tinggal line atau whatsapp aja.

    Kalau kalian khawatir model kacamatanya nggak bakal cocok di kalian, kalian bisa ngecek instagram  testimoni iwearroglasses. Disitu lengkap berbagai jenis kacamata yang dijual sama Roglasses saat dipakai oleh para customernya :') jadi bisa ngira-ngira lah ya, kacamata apa yang bakal cocok di kamu.

    Sama seperti di offline store, jangan ragu-ragu untuk berkonsultasi saat membeli kacamata di Roglasses karena adminnya juga ramah-ramah kok. Tips kalau berbelanja kacamata online adalah jangan ragu untuk menanyakan ukuran kacamata dan bandingkan dengan ukuran wajahmu ya!

    Jadi kalo kalian cari frame kacamata jogja yang murah-murah atau sekedar pengen cari kacamata lucu-lucu buat pergi sama teman-temanmu, cari di Roglasses aja. Kualitas terjamin, harga juga murah-meriah!

    Ada yang pernah beli kacamata di Roglasses juga? Yuk sharing cerita kalian di kolom komentar dibawah!

    ROGLASSES

    Jl. Candrakirana No.14, Terban, Kec. Gondokusuman, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55223
    phone number: +628-1234-555-120
    . Kamis, 21 November 2019 .

    1 komentar

    1. Lucu banget yang bentuk cat eye. Tapi kalo gue pake kacamata selain kacamata bening selalu jatohnya kek tukang pijet huhu gimana dooooong :')

      BalasHapus

    popular posts

    IBX5B00F39DDBE69